Top 10 Peluang Karir Kerja Online di 2024, Dapat Cuan dari Rumah

  • Damai
  • Jul 25, 2024
Peluang Karir Kerja Online

Akses internet kini sangat mudah didapatkan sehingga hampir semua kegiatan bisa dilakukan secara online. Bahkan, anda bisa menghasilkan uang melalui internet karena peluang usaha yang menjanjikan terbuka luas. Dengan kerja online, anda tidak perlu berpindah tempat karena pekerjaan bisa diselesaikan dimanapun.

Ada juga beberapa bisnis yang tidak butuh modal besar. Sebab, banyak bidang pekerjaan yang dapat dipilih sesuai minat dan bakat baik jasa maupun barang. Namun, tidak semua orang mengetahui apa saja jenis kerja yang dilakukan secara online. Berikut rekomendasi peluang karir kerja online di 2024 yang mendatangkan banyak cuan.

Rekomendasi Kerja Online yang Menguntungkan

1. Toko Online

Bagi anda yang sudah punya toko, anda dapat mempromosikannya di media sosial dan marketplace. Anda bisa membuat konten menarik berupa foto dan video promosi yang disertai dengan deskripsi produk yang ditawarkan. Contohnya, bisnis skincare, pakaian, makanan, minuman, makeup, obat, perlengkapan dekorasi, aksesoris dan sejenisnya.

2. Blogger

Pernah dengar istilah blogger? Pekerjaan ini dapat menghasilkan uang hingga jutaan rupiah dari blog yang dikelolanya. Jika ingin mencobanya, anda hanya perlu konsisten mengelola blog, mengunggah konten, berinteraksi dengan audiens serta mengikuti tren terbaru. Anda bisa mempelajari terkait blog terlebih dahulu seperti pembuatan blog dan optimasi.

3. Dropshipper

Bisnis dropship juga cocok bagi pemula karena cara kerjanya sangat mudah. Anda tidak perlu modal besar untuk menyiapkan stok barang. Anda hanya melakukan pemesanan produk kepada supplier saat pelanggan hadir. Kemudian, barang dikirim yang nantinya menjadi tanggung jawab supplier. Barang pun dikirim sesuai alamat pelanggan.

4. Reseller

Reseller ialah suatu pekerjaan dimana penjual membeli suatu produk untuk dijual kembali. Sangat disarankan untuk membeli di produsen karena harganya lebih murah. Kemudian, menjual produk kembali kepada pelanggan yang berminat. Ada banyak toko yang membuka kerja sama dengan reseller sehingga anda bisa memanfaatkannya dengan baik.

5. Penulis

Punya bakat menulis? Peluang kerja online satu ini sangatlah bagus dilakukan bagi anda yang suka menulis. Anda bisa menulis untuk blog sebuah perusahaan atau bisnis yang ramai pengunjung. Kemudian, perlihatkan hasil tulisan di internet untuk memperoleh klien yang berpotensial.

6. Tutor Online

Jika anda memiliki minat mengajar, tutor online ialah peluang bisnis yang sangat menguntungkan. Anda bisa mengajar mata pelajaran sekolah seperti matematika, bahasa dan lainnya sesuai kemampuan atau keahlian. Dengan begitu, anda tidak perlu mengunjungi rumah siswa karena kelas dilakukan secara online.

7. Affiliate Marketer

Affiliate marketer termasuk salah satu pekerjaan online yang sangat mudah karena dilakukan dimanapun dan kapanpun. Selain itu, bisnis ini tidak terikat sehingga anda bisa melakukan pekerjaan lain sekaligus. Cukup bekerja sama dengan toko online, nantinya anda membagikan link produk yang dijual. Semakin pengunjung link, semakin besar komisi yang diperoleh.

8. Admin Medsos

Admin media sosial kini banyak diincar baik perusahaan maupun bisnis online. Kebanyakan mereka membutuhkan seorang ahli yang berinteraksi dengan pengikut untuk meningkatkan engagement dan ratings. Terlebih lagi, anda bisa mengatur beberapa media sosial sekaligus tetapi sebaiknya memegang maksimal dua akun saja agar tidak keteteran.

9. Jasa Desain Grafis

Suka menggambar? Jasa desain grafis merupakan kerja online yang berpeluang besar bagi anda. Anda bisa membuat desain untuk media sosial seperti banner, pamphlet, landing page dan lainnya. Untuk menarik minat calon pelanggan, promosikan hasil karya terbaik anda di media sosial.  

10. Jasa Penerjemah

Di masa globalisasi ini, jasa penerjemah semakin dibutuhkan. Sebab, tingkat permintaan bahasa asing seperti bahasa Inggris, Jepang, Mandarin, Arab dan Perancis sangatlah tinggi. Maka dari itu, tingkat keuntungan yang diperoleh sangat menjanjikan. Terlebih lagi, anda mampu menerjemahkan dokumen dengan tingkat kesulitan yang tinggi seperti mengenai hukum, teknik dan lainnya.

11. Jasa Voice Over

Jasa voice over atau VO bertugas merekam suara untuk narasi video. Jasa ini sekarang sudah digunakan sangat luas mulai dari dokumenter, konten YouTube, iklan TV hingga audio book. Namun, ada beberapa keahlian yang perlu dimiliki seperti pelafalan yang jelas, tempo bicara tepat, intonasi bagus dan karakter suara yang unik.

Sederhananya, VO ialah teknik penambahan suara pada konten video untuk memberikan narasi, menyampaikan informasi, menjelaskan adegan atau mengenalkan karakter kepada audiens. Menariknya, gaji voice over dihitung sesuai durasi menit atau jumlah kata pada naskah. Jika anda sudah memiliki alat yang canggih dan lengkap, tarifnya juga semakin tinggi.

Itulah pilihan kerja online yang bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun. Setiap pekerjaan memiliki tugas dan tanggung jawab tersendiri. Sehingga, anda bisa memilihnya sesuai minat dan bakat. Jika sudah menentukan bisnis, jangan lupa untuk mempromosikannya di media sosial agar para calon pembeli tertarik menggunakan produk atau jasa anda.

Related Post :